PENERIMAAN PESERTA PKL DARI SMKPPN MATARAM DI BSIP NTB
#SobatTani, Senin, 5/8/ 2024, bertempat di ruangan sidang Mandalika BSIP NTB melaksanakan penerimaan peserta PKL dari SMKPPN Mataram jurusan Agribisnis Perbenihan sebanyak 6 (enam) orang. Tujuan utama dari kegiatan PKL adalah untuk mengembangkan kompetensi profesional, meningkatkan kemampuan, serta mempersiapkan siswa untuk menghadapi tantangan di dunia kerja. Melalui PKL, siswa dapat memperoleh pengalaman praktis, keterampilan baru, dan pemahaman yang lebih mendalam tentang bidang studi mereka.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala BSIP NTB, Ketua Tim Kerja Diseminasi Standar Instrumen Pertanian sebagai calon pembimbing BSIP NTB, dan Ketua Program Studi (Kaprodi) dan guru pembimbing SMKPPN Mataram.
Ketua Program Studi sekaligus guru pembimbing, Ir. Arie Tentrem Handayani. M,Pd, menyampaikan ucapan terima kasih karena BSIP NTB telah menerima siswa untuk melaksanakan PKL. Beliau berharap agar kegiatan PKL ini dapat memberikan pengalaman baru dan bekal ilmu kepada siswa sehingga mereka dapat mengembangkan kompetensi diri s sesuai bidang keahlian mereka.
Drh. Luh Gde, selaku Ketua Tim Kerja Diseminasi Standar Instrumen Pertanian, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan SMKPPN Mataram yang menempatkan siswa didik untuk melaksanakan kegiatan PKL di BSIP NTB. Beliau juga menjelaskan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh siswa PKL selama di BSIP NTB.
Sementara itu, Kepala BSIP NTB, Dr. Ir. Awaludin Hipi, M.Si, menyampaikan apresiasi kepada siswa-siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), beliau menekankan bahwa siswa SMK merupakan penerus generasi milenial yang akan berperan penting dalam pembangunan sektor pertanian. Beliau berharap agar anak-anak muda semakin berminat untuk menjadi pengusaha di bidang pertanian. Siswa SMK diharapkan dapat melahirkan generasi petani dan pengusaha pertanian yang inovatif dan kompeten, yang mampu menghadapi tantangan masa depan dan berkontribusi terhadap ketahanan pangan nasional.
Pada kesempatan yang sama, beliau juga mensosialisasikan berbagai program Kementerian Pertanian, seperti program perluasan areal tanaman melalui pompanisasi, kegiatan ICARE, dan program makanan bergizi. Program-program ini merupakan program strategis Kementerian Pertanian (Kementan) yang melibatkan banyak pihak, termasuk swasta, TNI, pemerintah, pelajar, mahasiswa, dan akademisi. Dengan keterlibatan berbagai kalangan ini, diharapkan program dapat berjalan lebih efektif dan menghasilkan dampak yang lebih signifikan bagi sektor pertanian dan masyarakat luas.
Selamat buat adek adek SMKPPN Mataram dalam melaksanakan PKL di BSIP NTB. ...
Semoga dapat memanfaatkan kesempatan sebaik baiknya untuk belajar mengembangkan diri di BSIP NTB...