BSIP NTB HADIRI FORUM SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH (SPIP) LINGKUP BSIP TAHUN 2023
Kepala BSIP NTB, (Dr. Ir. Awaludin Hipi, M.Si) beserta seluruh Kepala Satker Lingkup BSIP seluruh Indonesia mengikuti Forum Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) di Hotel GranDhika Iskandarsyah, Jakarta, Selasa-Rabu (7-8/11/ 2023).
Forum SPIP dilaksanakan dalam rangka meningkatkan maturitas penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah di lingkungan Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2008 tentang Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP). Tujuan SPIP adalah memberikan keyakinan yang memadai bagi tercapainya efektivitas dan efisiensi pencapaian tujuan penyelenggaraan pemerintahan negara, keandalan pelaporan keuangan, pengamanan aset negara, dan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan. Pelaksanaan SPIP harus tercermin dalam tindakan dan kegiatan yang dilakukan oleh pimpinan dan seluruh pegawai suatu organisasi.
Kepala BSIP (Prof. Dr. Ir. Fadjry Jufry, M.Si) dalam arahannya mendorong agar sistem pengendalian internal dapat dilakukan secara maksimal untuk memastikan tercapainya kegiatan yang efektif dan efisien, andal dalam pelaporan keuangan, pengamanan aset negara, dan ketaatan pada peraturan perundang-undangan.
Beliau menyatakan bahwa tahapan terkait pengembangan dan penerapan standar dari hulu hilir sektor pertanian yang harus dikawal oleh BSIP. Indikasi kebutuhan peraturan yang mendukung, harus segera diselesaikan. Langkah ini selaras dengan arahan Menteri Amran, bahwa setiap langkah strategis yang tengah dikerjakan, harus didukung dengan peraturan yang menguatkan, sehingga SNI yang dihasilkan dapat benar-benar diterapkan.
Kegiatan Forum SPIP dilanjutkan dengan penyampaian Materi:
1. Kebijakan Penyelenggaraan SPIP Terintegrasi Kementerian Pertanian oleh Inspektur IV Kementan
2. Strategi Penguatan SPIP Terintegrasi Mengendalikan Risiko Organisasi oleh Direktur Pengawasan Bidang Pangan, Pengelolaan Energi dan SDA-BPKP
3. Peningkatan Kinerja dan Integritas Tim Mewujudkan Organisasi
4. Pembangunan ZI menuju WBK/WBBM dan Reformasi Birokrasi Tematik dan Perubahan Road Map 2020-2024 oleh Deputi Reformasi Birokrasi Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kemenpan RB
5. Pengelolaan Gratifikasi, Dumas dan Benturan Kepentingan sesuai Permentan 8 Tahun 2022 oleh Tim Inspektorat Jenderal.
Melalui pertemuan ini, diharapkan dapat memberikan wawasan dan pemahaman tidak hanya untuk meningkatkan nilai maturitas SPIP BSIP tetapi juga membangun jiwa profesional dan peningkatan komitmen pimpinan/level manajemen tertinggi di lingkungan kerja masing-masing.