BSIP NTB LAKSANAKAN LOKAKARYA GUNA MEMPERSIAPKAN KAWASAN AGRIBISNIS MENDUKUNG PROGRAM ICARE
#SobatTani, Dalam rangka mempersiapkan kawasan agribisnis yang akan mendukung program ICARE, yang fokus pada peningkatan daya saing sumber daya pertanian khususnya pada komoditas strategis pada kegiatan ICARE yaitu jagung dan ayam kampung dan memperkuat kerjasama lintas sektor untuk merumuskan strategi yang tepat guna mengoptimalkan potensi yang ada dalam mendukung program tersebut yang pada akhirnya bermuara pada upaya peningkatan kesejahteraan petani melalui pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan, dan pengembangan pasar, PIU ICARE BSIP NTB melaksanakan lokakarya kawasan agribisnis mendukung program ICARE di Praya, Lombok Tengah, Kamis (23/11/2023).
Dalam sambutannya, Kepala BSIP NTB (Dr. Ir. Awaludin Hipi, M.Si) menyampaikan melalui lokakarya ini, kami berharap dapat merumuskan strategi yang tepat guna mengoptimalkan potensi yang ada dalam mendukung program ICARE, dan koperasi memegang peran kunci dalam program ICARE yaitu menjamin keberlanjutan , meningkatkan daya saing produk dan pemasaran yang lebih efektif. Dengan melibatkan koperasi dalam program ICARE, tercipta sistem yang lebih solid dan mendukung bagi petani, memungkinkan mereka untuk tumbuh dan berkontribusi dalam memajukan sektor pertanian secara berkelanjutan.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM (Ikhsan, S.Hut) menyampaikan apresiasi kepada Kementan yang telah menjadikan koperasi sebagai garda terdepan dalam program ICARE. Keberadaan koperasi saat ini harus selaras dengan semangat pembentukannya. Dalam koperasi harus memiliki kepentingan yang sama. Dengan tujuan yang sejalan, koperasi dapat berkolaborasi dengan lebih efektif, mengoptimalkan sumber daya, dan mencapai hasil yang lebih baik bagi anggotanya serta keseluruhan program ICARE. Sementara itu, penting juga untuk mendapatkan persetujuan dari lembaga negara memastikan bahwa koperasi beroperasi sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku dan memiliki legitimasi yang diperlukan dalam melakukan kegiatan bisnisnya. Untuk mewujudkan koperasi yang baik dan profesional Dinas Koperasi bersama BSIP NTB dan Dinas pertanian Bersama sama akan mengawal manajemen dan pengelolaannya. Hal ini merupakan arah kebijakan pemerintah dalam upaya mendukung gerakan peningkatan ekonomi pedesaan salah satunya sektor pertanian. Diharapkan, kedepan masyarakat Lombok Tengah menjadi masyarakat sejahtera.
Para peserta lokakarya antusias dalam berdiskusi dan menyampaikan gagasan-gagasan kreatif. Beberapa topik yang dibahas meliputi upaya pengembangan pasar untuk produk-produk pertanian yang saat ini sedang dikembangkan di kawasan ICARE.
Kegiatan ini diharapkan menjadi landasan untuk implementasi langkah-langkah strategis guna mewujudkan kawasan agribisnis yang unggul dan berkelanjutan di kawasan kegiatan ICARE Lombok Tengah.