
HARI KE-22: HARI LIBUR, OPERASI PASAR PANGAN MURAH BSIP NTB TETAP MELAYANI MASYARAKAT
Puasa telah memasuki minggu ketiga, dan kebutuhan masyarakat akan bahan pangan semakin meningkat menjelang Hari Raya Idul Fitri. Memasuki hari ke-22 Operasi Pasar Pangan Murah, BSIP NTB tetap berkomitmen melayani masyarakat, bahkan di hari libur, dengan menghadirkan layanan pasar murah secara mobile di berbagai titik strategis.
Dengan sistem mobile, tim BSIP NTB turun langsung ke pemukiman padat penduduk, serta lokasi-lokasi yang sulit dijangkau, memastikan masyarakat tetap bisa mendapatkan bahan pangan dengan harga terjangkau tanpa harus berdesakan di satu lokasi tetap. Fleksibilitas ini disambut antusias oleh warga, terutama mereka yang memiliki keterbatasan waktu dan akses untuk berbelanja di pasar utama.
Seperti hari-hari sebelumnya, beras, minyak goreng, telur, gula pasir, daging, dan tepung masih menjadi komoditas yang paling diminati. Ketersediaan stok yang cukup serta harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga pasar menjadi daya tarik utama bagi masyarakat.
Meski di hari libur, semangat melayani tetap menjadi prioritas BSIP NTB. Dengan konsep pasar murah mobile ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka di bulan suci Ramadan, sekaligus membantu menjaga stabilitas harga bahan pangan di tengah lonjakan harga menjelang perayaan hari rara idul fitri .